Sabtu, 17 Desember 2011

Manusia dan penderitaan


Manusia dan penderitaan

Penderitaan berasal dari kata derita. Kata derita berasal dari bahasa sansekerta dhra artinya menahan atau menanggung. Derita artinya  menanggung atau merasakan sesuatu yang tidak menyenangkan. Penderitaan dapat berupa penderitaan lahir atau batin atau lahir dan batin. Penderitaan termasuk realitas manusia dan dunia. Intensitas penderitaan bertingkat-tingkat, ada yang berat, ada yang ringan. Namun peranan individu juga menentukan berat-tidaknya intensitas penderitaan. Suatu pristiwa  yang dianggap penderitaan oleh seseorang belum tentu merupakan penderitaan bagi orang lain. Dapat pula suatu penderitaan merupakan energi untuk bangkit kembali bagi seseorang, atau sebagai langkah awal untuk mencpai kenikmatan dan kebahagiaan.

Penderitaan adalah kejadian yang pernah di alami oleh setiap manusia yang hidup di bumi ini. Terkadang penderitaan timbul karena adanya sesuatu hal dari luar tapi terkadang penderitaan dapat timbul karena diri sendri.

Contoh penderitaan batin karena diri sendri :
Karena sesuatu hal terkadang kita berohong kepada orang lain entah apa alasannya karena setiap orang mempunyai alasan tersendiri, pertamnya memang kita menikmati kebohongan itu tapi lambat laun kebohongan yang kita buat menjadi mala petaka bagi diri kita sendri. Tanpa di sadari pasti ada yang mengganjal di diri kita setiap hari entah menjadi beban atau pikiran apalagi bila bertemu dengan orang yang kita bohongi rasanya sangat berdosa sekali. Kebohongan adalah sebuah penderitaan batin yang ada dalam diri sendri ataupun dalam diri orang yang kita bohongi karena suatu saat nanti kebohongan itu akan terungkap dan dapat menyakiti hati diri sendiri dan orang yang di bohongi. Walaupun kita jujur itu pun akan menjadi sebuah penderitaan tapi penderitaan sesaat bukan penderitaan yang berkepanjangan seperti kebohongan.


Contoh penderitaan lahir karena diri sendiri :
Dalam keadaan sulit terkadang pemikiran kita sangat pendek apalagi banyak sekali tuntutan hidup yang belum dapat di penuhi belum juga bila sudah berumah tangga dan punya anak maka banyak sekali tuntutan hidup yang harus di penuhi dan terkadang kita melakukan hal yang dapat merugikan diri sendiri, yang sekarang banyak sekali terjadi pencurian kerena tuntutan ekonomi dan itu bisa di keroyok oleh masa yang berakibat rasa sakit yang timbul karena keroyokan dan ini termasuk penderitaan lahir karena perbuatan sendiri yang tanpa pikir panjang lagi
.
Penderitaan dapat timbul karena orang yang kita sayangi bhkan kita hargai
Contonya banyak sekarang kasus KDRT yang di lakukan oleh suami terhadap istri ini Sesutu hal yang terjadi yang awalnya adalah rasa kasih sayang tapi berubah dengan penderitaan karena sebuah keadaan.

penderitaan juga dapat timbul karena ketidak adanya keadilan
contohnya seperti orang yang korupsi yang menerima dan menghabiskan bahkan menderitakan rakyat hanya di hukum beberapa bulan sedangkan yang hanya maling ayam itu bsa ampai 1 tahun atau sama hukumannya dengan yang membuat korupsi. Hal ini dapat menimbulkan penderitaan terhadap orang yang tidak dapat keadilan.

Sebenarnya penderitaan dan keadilan sangat berkaitan karena penderitaan dapat timbul karena ketidak adanya keadilan, dan penderitaan pun akan berhubungan dengan kejujuran serta kebohongan tapi semua itu adalah bumbu hidup yang harus di jalani dan secara otomatis penderitaan pun pasti terjadi di kehidupan kita tapi balik lagi terhadap diri sendri bagaimana kita bersyukur terhadap pencipta kita karena NYA tidak akan memberikan suatu penderitaan atau cobaan di luar kemampuan umatnya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar